Torayapos.co.id-Toraja Utara,- Sebanyak 422 siswa/i kelas XII SMAN 2 Toraja Utara mengikuti ujian sekolah tahun pelajaran 2022/2023 dengan ujian berbasis kertas.
Kini sudah memasuki hari keempat yang digelar selama enam hari, yakni dari tanggal 27 Maret hingga 1 April 2023. Ujian sekolah berjalan tertib, aman dan lancar di bawah pengawasan sistem silang murni.
Kepala Sekolah SMAN 2 Toraja Utara, Drs. A.S Parassa, M.Pd menjelaskan bahwa siswa/i kelas XII sedang mengikuti ujian sekolah menggunakan kertas disebabkan komputer yang dimiliki jumlahnya sangat minim.
“Peserta ujian sekolah sebanyak 422 siswa/i, karena sekolah hanya punya 70 unit komputer maka ujiannya masih berbasis kertas. Idealnya, dari jumlah peserta ujian sekolah itu setidaknya kita butuhkan 200 unit komputer baru dapat dilaksanakan ujian sekolah berbasis komputer,” jelasnya, Kamis (30/3/2023).
Katanya, dalam pelaksanaan ujian sekolah berbasis kertas ini tak mengurangi lancarnya keberlangsungan pelaksanaan ujian sekolah. Namun demikian, dirinya tetap berjuang agar tahun depan sekolah yang dipimpinnya itu sudah bisa ujian berbasis komputer.
Untuk itu, dalam mewujudkan harapan tersebut, pihak sekolah sudah megajukan proposal pengadaan komputer ke Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan melalui Dinas Pendidikan.
“Sangat diharapkan proposal pengadaan komputer yang kita ajukan ke Pemerintah Provinsi dapat terwujud, sehingga tahun depan kita sudah dapat melaksanakan ujian sekolah berbasis komputer,” harapnya.
Sekadar diketahui, dari 422 siswa/i peserta ujian sekolah ini terdiri dari 31 orang jurusan bahasa, 255 orang jurusan IPA dan 136 jurusan IPS. (yoel).
Komentar