RANTEPAOPOS.ID-TORAJA UTARA– Delegasi Toraja Utara yang terdiri dari Tim Kesenian dan Tim Promosi Kopi dan Produk UKM Industri Kreatif (Handicraft) dipimpin langsung Bupati Toraja Utara DR. Kalatiku Paembonan, M.Si didampingi Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Toraja Utara Ir. Harli Patriatno, M.Si ke Perth Australia Barat.
Kunjungan tersebut bertujuan memperkenalkan dan mempromosikan budaya pariwisata dan Kopi Toraja.
Kunjungan ini, juga dihadiri Ketua Umum dan Sekjen PMTI, Frederik Batong serta David Payung.
Kunjungan dan kehadiran delegasi Toraja Utara di Perth Australia Barat, atas undangan dan fasilitasi dari KonjenR Indonesia dan Ikatan Keluarga Toraja (IKAT) di Perth Australia Barat.
Dijelaskan Harli, kunjungan ini delegasi Toraja Utara bertemu dengan Menteri Pertambangan perminyakan, energi dan hubungan industry the government of West Australai Mr. Bill Johston MLA dan Ibu Konsul Jenderal RI di Perth Mrs. Dewi Agustina Tobing.
“Tujuan kunjungan delegasi pemerintah Kabupaten Toraja Utara untuk memperkenalkan dan mempromosikan budaya, pariwisata dan Kopi Toraja di Perth Australia, dan menjajaki kemungkinan kerjasama pemasarannya” ujar Harli
Ditambahkan, pentas Budaya dan Promosi Pariwisata dilakukan pada dua acara, yaituToraja Night Indonesia’s Gem yang telah dilaksanakan pada Tanggal 19 Oktober 2019 di The Rock Carlington.
Hadir pada acara tersebut kurang lebih 400 pengunjung dan disaksikan langsung oleh Mr. Bill Johston MLA dan Mrs. Dewi Agustina. Tobing Perwakilan beberapa Negara di Perth, dan Travel Agency.
Kemudian, lanjut Harli, untuk penampilan kedua akan dilakukan pada tanggal 25-27 Oktober 2019 pada acara Festival Kreasi Indonesia di Elizabeth Quay City of Perth. (yoel)
Komentar