oleh

Personil Kodim 1414 Tana Toraja Bersih-bersih di Hari Jumat

RANTEPAOPOS.ID-TORAJA UTARA,– Salah satu program pemerintah kabupaten Toraja Utara adalah “Jumat Bersih”. Program ini merupakan tanggungjawab semua lapisan masyarakat untuk menjaga kebersihan.

Terkait program tersebut, tampak porsenil Kodim 1414 Tana Toraja bersih-bersih area kawasan Kodim 1414 Tana Toraja yang terletak di Rantepao, Jumat (10/1/ 2020)

Pasi Pers Perwira seksi Personalia, Capt. CZI  Asrianto menuturkan bahwa kegiatan  Jum’at Bersih ini selain melaksanakan pembersihan, juga melakukan kegiatan penghijauan.

“Kegiatan Jum’at bersih, kami dari Kodim 1414 Tana Toraja sesuai dengan perintah dari pimpinan, dalam hal ini Dandim 1414 Tana Toraja, Letkol Czi Zaenal Arifin memerintahkan melaksanakan kegiatan pembersihan dan penghijauan di seluruh kawasan area kodim 1414 Tana Toraja, Koramil dan wilayah-wilayah lainnya,” ungkapnya.

“Program penghijauan ini rutin kami laksanakan di setiap Jum’at bersih. Dengan harapan kedepannya di wilayah teritorial Tana Toraja dan Toraja Utara dapat bersinergi dengan Pemda maupun masyarakat untuk menyukseskan program Area Green,” (basry)

Komentar