Torayapos.co.id-Toraja Utara,– Pelaksana tugas (Plt) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Pemkab Toraja Utara, Paulus Tandung, aktif di lapangan lakukan peninjauan dan pengawasan terhadap program pemerilharaan berkala yang ada pada dinas yang dipimpinya.
Itu, dimaksudkan untuk mengetahui persis kondisi jalan kabupaten senantiasa dalam kondisi baik guna memberikan pelayanan jasa transportasi yang optimal. Sebab, jalan yang tetap terjaga baik tentunya akan nyaman dilalui oleh pengguna jalan, juga dapat memberikan manfaat bagi penurunan biaya transportasi.
Seperti pada hari Senin, (29/3), nampak Paulus Tandung dengan sejumlah stafnya sedang melakukan pemeriksaan pada kondisi jalan poros Panga’-Ba’tan.
Hasil pmemerikaannya, menemukan sejumlah titik pada bahu jalan yang sudah tergagnggu dengan pepohonan bambu dan tanaman lainnya sehingga dilakukan pembersihan.
Bukan hanya itu, kondisiu pada badan dan bahu jalan ada yang sudah rusak alias berlubang sehingga dilakukan perbaikan dengan cara penimbunan maupun pengecoran.
“Iya, ini program pemeliharaan berkala, supaya jalan tetap dalam kondisi baik guna memberikan pelayanan jasa transportasi yang optimal,” terang Paulus, saat ditemui di lapangan, Senin (23/9). (yoel).
Komentar