oleh

Hari ini, 800 Lebih Pengungsi Dari Wamena Tiba di Toraja Utara

RANTEPAOPOS.ID-TORAJA UTARA,– Pengungsi Wamena berjumlah  800 orang lebih,  kembali ke ke Toraja (Tana Toraja dan Toraja Utara) dan tiba pada Selasa pagi (15/10/2019) dengan menggunakan 21 unit kendaraan umum Bus.

Khusus warga pengungsi Toraja Utara tiba di tempat penampungan pengungsian di kantor halaman Badan Pekerja Sinode Gereja Toraja, Rantepao. Pengungsi disambut dengan relawan dan Pemerintah Kabupaten Toraja Utara.

Dalam penyambutan tersebut, nampak Bupati Toraja Utara Kalatiku Paembonan didampingi Wakil Bupati Yosia Rinto Kadang, Sekretaris Daerah Kab. Torut Rede Roni Bare, Koordinator Satgas Peduli Wamena-Papua Novianus Patanduk dan Anggota DPRD Sulsel Jhon Rende Mangontan.

Bupati menyalami warga pengungsi dan memberikan semangat agar tabah menghadapi kondisi yang dialami.

Ditemui media ini, Bupati Toraja Utara mengatakan, hari ini kita merasa bahagia melihat masyarakat Toraja Utara kembali dari perantauan dan bisa tiba dengan selamat.

Suasana pengungsi dari Wamena saat tiba di BPS Gereja Toraja, Rantepao, Toraja Utara, Selasa (15/10/2019)

Dijelaskan Bupati, berdasarkan data yang diterima, katanya, ada sekitar kurang lebih 800 warga masyarakat Toraja yang kembali.

“Saya telah menginstruksikan kepada Dinas, Badan, Kantor dan seluruh jajaran di tingkat kecamatan hingga lembang/kelurahan agar turut andil dan berpartisipasi membantu masyarakat kita dalam memberikan pelayanan di tempat gedung Badan Pekerja Sinode (BPS) Gereja Toraja, baik itu pelayanan kesehatan, pelayanan transportasi, konsumsi bahkan pelayanan lainnya yang dibutuhkan oleh masyarakat kita  yang tiba,” jelas Kalatiku Paembonan.

Kemudian, lanjut Bupati, bagi siswa (i) pengngsi yang ingin melanjutkan pendidikan wajib diterima di sekolah yang ada di Toraja Utara. Saya menghimbau kepada Dinas Pendidikan, bahwa wajib menerima siswa (i) dari Wamena bila ingin bersekolah di Toraja Utara, ini perintah dan harus dilaksankan,” tegasnya.

Tak hanya itu, kata Bupati, Dinas Kesehatan dan Puskesmas Sekabupaten Toraja Utara untuk datang ke tempat posko penampungan di sini (BPS Gereja Toraja).

“Saudara kita pengungsi, kita berikan pelayanan dengan baik, tahapan pertama kita memberikan sarapan,  dan pada saat yang sama kita akan mengantarkan ke tempat masing-masing dengan menggunakan kendaraan dinas, mobil pribadi dan kendaraan relawan lainnya,”kunci Bupati

Reporter : Basry
Editor      : Yoel R Datubakka

Komentar