oleh

Firmina Tallulembang Gelar Kegiatan Konsultasi Publik Ranperda Sistem Pertanian Organik

Torayapos.com-Tana Toraja,– Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan dari Fraksi Gerindra, Dra. Firmina Tallulembang laksanakan konsultasi publik Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Sistem Pertanian Organik di Sulawesi Selatan, Sabtu 28 November 2020.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Sabtu 28 November 2020, bertempat di Cafe Katokkon Makale, Kabupaten Tana Toraja.

Wakil ketua komisi B ini menyebutkan, konsultasi publik merupakan kegiatan yang dilaksanakan oleh anggota DPRD Provinsi Sulawesi selatan untuk melibatkan masyarakat luas dalam merumuskan rancangan peraturan daerah. Sebab,  dalam membentuk sebuah peraturan daerah semua pihak yang berkepentingan mempunyai kesempatan untuk mengetahui dan memberikan komentar terhadap suatu rancangan peraturan daerah.

“Hari ini kita hadir berdiksusi dengan masyarakat, ada pakar, tim perumus, ada jajaran Dinas Pertanian, termasuk penyuluh pertanian, anggota dewan kabupaten dan kelompok tani serta perwakilan dari beberapa OKP. Kita harus optimalkan rancangan peraturan daerah ini, karena daerah kita didominasi sektor pertanian bahkan penghasilan masyarakat Toraja bertumpu di sektor pertanian,” jelas Firmina dalam awal sambutannya.

Ditambahkan, kita sudah memaksimalkan bantuan kepada petani di tahun ini,  kegiatan fisik berupa peningkatan dan pembukaan jalan tani serta irigasi tani ada 48 titik yang tersebar di dua kabupaten, yaitu Tana Toraja dan Toraja Utara.

Sekarang, lanjut Firmina, kita sementara memperjuangkan dari segi regulasinya dengan merancang peraturan daerah mengenai pertanian organik. Harapan kita dengan dirumuskannya peraturan daerah ini nantinya dapat menambah kesejahteraan masyarakat petani kita.

Kegiatan ini diapresiasi anggota dewan Kabupaten Tana Toraja dari Fraksi Demokrat Dr. Cristian Lambe sebagai salah satu tim perumus.

“Kami menyambut baik dengan adanya konsultasi publik Ranperda ini, karena wilayah kita didominasi sektor pertanian dan materi ini terkait dengan isu lingkungan. Saya sebagai ketua Bapemperda DPRD Kabuapten Tana Toraja berharap semoga hadirnya nanti Ranperda  bisa menjadi daya dukung program Pertanian di Tana Toraja dan membantu kelompok tani yang ada di Toraja dan selanjutnya bisa bersinergi dengan DPRD Kabupaten Tana Toraja,” terang Cristian. (yoel)

Komentar