RANTEPAOPOS.ID-LUTRA,– Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani letakkan batu pertama pada pembangunan Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah (KPAD), Jumat (9/8/2019) dengan anggaran sebesar Rp.10.040.000.000,- sumber dana DAK Tahun Anggaran 2019.
Pembangunan gedung perpustakaan ini berlokasi di samping kantor KPUD Lutra dan Dinas Perizinan.
Dikesempatan itu, Bupati Indah mengatakan bahwa tak mudah untuk mendapatkan bangunan perpustakaan, dan itu melalui perjuangan dengan menjalin komunikasi yang baik dengan pihak pusat.
“Tahun 2019 ini, hanya ada 9 daerah yang mendapatkan bantuan pembangunan perpustakaan, yakni 8 kabupaten dan 1 provinsi, salah satunya Kabupaten Luwu Utara,” kata Indah.
Untuk itu kata Indah, proses pembangunan gedung perpustakaan ini agar benar-benar dikerjakan dengan baik, harus sesuai bistek, jaga kualitas dan tepat waktu penyelesainnya sesuai masa kerja dalam kontrak.
Harapan yang sama oleh Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Lutra, Maharuddin Hanafi. Ia mengatakan pembangunan gedung ini di mulai, Jumat(9/9/2019) dan diharapkan akan selesai pengerjaannya sesuai kontrak pekerjaan.
“Sesuai dengan ketugasan kami, yakni menyelamatkan, mengolah, dan merawat arsip. Karena kantor lama sudah tidak mencukupi menyimpan arsip (hanya menumpang) dan tidak representatif lagi, maka kantor yang kami tempati sekarang diminta untuk pindah,” jelas Maharuddin.
Dikatakan, gedung ini dibangun dengan standar khusus, harus kuat dan dilengkapi dengan lahan bebas bencana seperti banjir dan jauh dari tegangan listrik. Nanti juga dilengkapi dengan ruang tahan api, dan peralatan yang mendukung agar arsip bisa terlindungi dan man. Kemudian tempat ini dipilih juga karena dekat dengan bangunan KPUD dan Dinas Perizinan.
Hadir dalam peletakan batu pertama pembangunan ini dianatranya Sekda Lutra Tafsil Saleh, Ketua Pengadilan Agama Nuraini, para asisten, para pimpinan OKP, Komisioner KPU Supriadi Halim.
Penulis: Yustus
Editor : Yoel R Datubakka
Komentar