oleh

Sukses, Upacara HUT Bhayangkara Ke-73 dan Peringatan Hari Pahlawan Pongtiku Ke-17

RANTEPAOPOS.ID-TORAJA UTARA,–Setelah pelaksanaan renungan suci peringatan Hari Pahlawan Nasional Pongtiku pada hari Selasa malam kemarin (9/7), dilanjutkan pada Rabu pagi (10/7) dengan kegiatan Upacara HUT Bhayangkara Ke-73 sekaligus dirangkaikan dengan Peringatan Hari Pahlawan Nasional Pongtiku Ke-17 di Lapangan Bakti, Rantepao.

Dalam rangkaian kegiatan tersebut secara aktif hadir Bupati Toraja Utara Kalatiku Paembonan bersama Wakil Bupati Yosia Rinto Kadang.

Khusus untuk Peringatan HUT Bhayangkara Ke-73 ini digelar secara serentak di seluruh Indonesia.

Di Toraja Utara, dalam jalannya upacara HUT Bhayangkara Ke-73 dan peringatan Hari Pahlawan Nasional Pongtiku Ke-17 dalam suasana guyuran hujan, namun para peserta upacara tidak menyurutkan semangatnya hingga selesai upacara tersebut.

Hal itu dibuktikan dengan tetap tertibnya barisan peserta upacara yang terdiri dari barisan Kesatuan Polri Polres Tana Toraja, Kesatuan TNI Kodim 1414, dan Pramuka sepanjang berlangsungnya Upacara.

Ketertiban peserta upacara ini diapresiasi oleh Kapolres Tana Toraja.

“Saya sangat mengapresiasi kepada peserta upacara dan kita semua yang hadir walaupun hujan kita tetap menyempatkan untuk mengikuti upacara ini,” kata Kapolres Tana Toraja.

Pada Upacara HUT Bhayangkara ke-73 ini, AKBP Julianto membacakan amanat seragam Presiden RI. Dalam amanat itu ada menekankan pada beberapa poin penting. Diantaranya, meningkatkan profesionalitas dan transparansi dalam pelaksanaan tugas penegakan hukum dan pengayoman kepada masyarakat yang berkeadilan, mengadaptasi teknologi dalam rangka modernisasi pelayanan publik Polri dan juga mengedepankan pendekatan proaktif dan preventif dalam pelaksanaan tugas yang mengedepankan nilai-nilai kemanusiaan.

Sementara itu, di tempat yang sama setelah pelaksanaan upacara selesai, Bupati Kalatiku secara resmi menyampaikan Selamat HUT Bhayangkara ke-73 kepada institusi Polri, dan berharap hubungan kerjasama dan koordinasi yang selama ini telah terjalin antara institusi Polri dengan Pemkab Toraja Utara dapat tetap terbangun dengan baik.

Kapolres Tana Toraja, AKBP Julianto sebagai inspektur upacara dalam Upacara HUT Bhayangkara Ke-73 sekaligus dirangkaikan dengan Peringatan Hari Pahlawan Nasional Pongtiku Ke-17 di Lapangan Bakti, Rantepo, Rabu (10/7).

“Selamat hari ulang tahun Bhayangkara ke 73 dan selamat memperingati hari Pahlawan Nasional Pongtiku ke 17 semoga dengan sinergritas yang terus kita bangun dapat memberi manfaat bagi masyarakat,” ungkap Bupati.

Di prosesi upacara ini, Ketua DPRD Toraja Utara Stefanus Mangatta membacakan riwayat singkat perjuangan Pahlawan Pongtiku.

Upacara ini juga dihadiri jajaran Forkopimda, Tokoh Agama, jajaran pimpinan dan staf Pemkab Toraja Utara dan para Undangan.

(Sumber: Diskominfo.SP /Basry)

 

Komentar