RANTEPAOPOS.ID-TORAJA UTARA,–SDN 1 Sopai lembang Salu Induk Kecamatan Sopai Kabupaten Toraja Utara butuhkan segera perhatian pemerintah dalam membantu untuk pembangunan pentalutan dan pemagaran sekolah.
Sebab jika tidak, tebing sekolah itu berpotensi longsor yang dapat mengakibatkan sejumlah bangunan sekolah akan ikut terbawa longsor sehingga menimbulkan kerugian yang lebih besar.
Mengantisipasi hal itu, Kepala Sekolah SDN 1 Sopai, Berthi Ma’tan, S.Pd bersama dengan komite sekolah dan orang tua murid agar pemerintah segera membantu untuk pembangunan pentalutan dan pemagaran sebagai upaya dini mengantisipasi kerugian besar jika terjadi longsor.
“Kami sangat membutuhkan bantuan dana dari pemerintah untuk pembangunan, terutama dana untuk pentalutan dan pemagaran di lokasi bekas longsor yang berada di depan kantor, dan depan ruang kelas belajar,” harap Berthi, Kamis (19/9/2019).
Karena tidak adanya dana kata Berthi, pihak sekolah membuatkan pagar darurat dari bambu sebagai penghalang agar siswa tidak jatuh ke bawah, dan kebetulan ada sisa batu bata sedikit dari pembuatan jamban/wc yang didapatkan dari dana DAK, itu dipakai sebagai menahan agar tanah halaman sekolah tidak tergeser.
Penulis: Rianus
Editor : Yoel R Datubakka
Komentar