RANTEPAOPOS.ID-TORAJA UTARA,– Aliansi Keluarga Rongkong (AKAR) Bersatu adakan silaturahim akbar sekaligus berdeklarasi. Deklarasi ini mendapat apresiasi salah seorang pengusaha muda Luwu Utara dari Malangke bernama Bahktiar Manadjeng.
Pengusaha muda yang pontesial ini digadang-gadang juga ikut dalam bursa calon Bupati Kabupaten Luwu Utara.
Terkait dengan Deklarasi AKAR bersatu ini, Bahktiar menilai bahwa itu sangat luar biasa sebab organisasi masyarakat To Rongkong lahir dari inisiasif bersama beberapa rumpun keluarga Rongkong di Tana Luwu, yang ingin lebih mendekatkan persatuan dan kekeluargaan mereka dimanapun berada di Nusantara sekaligus menjadi perekat, wadah bagi warga To Rongkong yang ingin menyalurkan aspirasinya lewat AKAR Bersatu ini.,” terangnya, Minggu sore (8/9/2019), kemarin.
“Ibu Ir. Dewi Sartika Pasande, M.Sc adalah perempuan tangguh dan perempuan pantang menyerah dalam dunia usaha dan bisnis. Kami sama-sama pengusaha muda di Lutra,” ” terangnya, Minggu sore (8/9/2019), kemarin.
Ditambahkan, dirinya bersama keluarga besar merasa bangga dan memberi apresiasi kegiatan positif ini untuk bisa hadir dalam silaturrahim akbar dan deklarasi serta melihat langsung Dewi Sartika Pasande dikukuhkan sebagai Ketua Umum AKAR Bersatu Tana Luwu.
“Semoga kedepannya AKAR Bersatu dapat memberikan kontribusi pada keluarga besar To Rongkong dan Kabupaten Luwu Utara,” doa dan harapan Bahktiar, dengan panggilan akrabnya Batti.
Ketua Panitia Pengukuhan dan deklarasi Habiby Papongoran sampaikan ucapan rasa syukur dan terimakasihnya, sebab acara ini dapat berjalan dengan lancar dan aman, dan itu semunya terjadi karena berkat kesadaran dari Warga To Rongkong dan aparat keamanan.
Habiby dalam laporannya, memprediksi pertumbuhan populasi masyarakat Rongkong hingga tahun 2020 akan terus mengalami peningkatan jumlah.
Penulis: Yustus
Editor : Yoel R Datubakka
Komentar